Wujudkan Tertib Lapor Pajak, Mahasiswa KKN Tim II Undip Memberi Pendampingan Kepemilikan NPWP

Temanggung, 30 Juli 2024 - Pelaksanaan kegiatan sosialisasi mengenai “Pembuatan NPWP Online” yang dibawakan oleh mahasiswa Program Studi Akuntansi Pajak Fakultas Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro dilaksanakan oleh mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro Tahun 2024 sebagai salah satu program monodisiplin di Real Kuliah Kerja (KKN). Lokasi kegiatan di Desa Gentingsari, Kecamatan Bansari, Kabupaten Temanggung.

 

Setiap wajib pajak, baik orang pribadi maupun badan usaha, diberikan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) oleh Direktorat Jenderal Pajak sebagai tanda pengenal dalam memenuhi hak dan kewajiban perpajakannya. Seiring berjalannya waktu, peran NPWP tidak hanya terbatas pada perpajakan; di banyak administrasi publik dan swasta, hal ini kini menjadi salah satu prasyarat utama yang harus dipenuhi.

 

Pemaparan langsung program sosialisasi ini dilakukan oleh mahasiswa Akuntansi Pajak Sekolah Vokasi Universitas Diponegoro. Dalam program sosialisasi ini dibahas tentang pentingnya NPWP, beserta petunjuk pendaftaran online. Program ini dilaksanakan di Desa Gentingsari Kecamatan Bansari Kabupaten Temanggung dengan berinteraksi langsung dengan ibu-ibu PKK dengan dibantu oleh mahasiswa Tim KKN II Universitas Diponegoro.

 

Masyarakat Desa Gentingsari menyambut positif kegiatan yang dilakukan Tim KKN II Tahun 2024 ini. Selain itu, masyarakat yakin dengan mengikuti kegiatan sosialisasi tersebut, mahasiswa Tim KKN II 2024 akan terbantu dalam pembuatan NPWP. Masyarakat di Desa Gentingsari, Kecamatan Bansari, Kabupaten Temanggung juga sudah mengetahui pentingnya NPWP dalam kehidupan modern.

 

Melalui program sosialisai Tim KKN II Universitas Diponegoro Tahun 2024, “Pembuatan NPWP bagi masyarakat yang belum memiliki NPWP.” memungkinkan mahasiswa untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya memiliki NPWP. Hal ini bertujuan agar dengan informasi yang cukup, masyarakat akan menyadari pentingnya NPWP dan bertindak cepat untuk mendaftar sebagai wajib pajak. Pada akhirnya, inisiatif-inisiatif ini akan meningkatkan pertumbuhan dan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan dengan memperkuat basis pendapatan pajak nasional dan meningkatkan kepatuhan pajak.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat